Jumat, April 26, 2024

Restoran Korea Terpopuler di Jakarta: Temukan Hidangan Favoritmu di Sini

Must Read
Tolong Kasih Bintang Penilaian. Terima kasih.

Wah, nampaknya restoran Korea sudah menjamur di Jakarta, ya. Ada banyak sekali pilihan restoran Korea yang bisa kamu coba di ibukota ini.

Mulai dari restoran dengan model seperti restoran pada umumnya hingga restoran dengan konsep all-you-can-eat, semuanya bisa kamu temukan di Jakarta.

BACA JUGA:

Rahasia Cantik ala Drakor: Tips Makeup Korea untuk Wanita Indonesia

Sha-Waregna All You Can Eat Hadir di Bekasi! Temukan Kelezatan Makanan Khas Indonesia Tanpa Batas!

Nikmati Beragam Pilihan Dimsum Tanpa Batas di 10 Restoran Ayce Dimsum di Bandung

Tak heran jika makanan Korea semakin diminati di Indonesia, selain budaya dan filmnya yang digandrungi masyarakat, makanan asli Negara Ginseng ini juga punya daya tarik yang luar biasa.

Buat kamu yang pecinta kuliner Korea dan masih bingung mau makan di mana,

Berikut ini adalah daftar restoran Korea yang populer dan recommended di Jakarta:

1. Restoran Korea Mujigae

Restoran Mujigae di Jakarta memiliki beberapa cabang yang bisa kamu kunjungi. Salah satunya terletak di lantai dasar Gourmet Walk, Mall Kelapa Gading 3, yang terkenal dengan dekorasi interiornya yang unik dengan banyak foto bintang Korea.

Jika berkunjung ke Mujigae, jangan lupa untuk mencoba Classic Bibimyunya.

Ini adalah semangkuk ramyun asli yang disajikan dengan daging cincang, bawang, kerupuk udang, telur, dan zucchini yang akan membuat selera kamu tergoda.

Untuk menikmati makanan di sini, persiapkan budget sekitar Rp 280 ribu untuk dua orang.

2. Restoran Korea Legend Of Noodle

Restoran Legend of Noodle adalah tempat yang menyediakan berbagai jenis mie khas Korea.

Salah satu hidangan yang harus kamu coba di sini adalah Jajangmyeon, mie yang dimasak dengan saus hitam dan disajikan dengan potongan daging dan kentang.

Tidak kalah menarik, ada juga menu Japchae dan Maemul Jjampong yang dapat kamu nikmati.

Jika tertarik untuk mencobanya, kunjungi langsung tempat ini di Jalan Senopati No 81.

Legend of Noodle buka setiap hari mulai pukul 11.00 hingga 22.00. Siapkan anggaran sekitar Rp 200 ribu untuk dua orang jika ingin menikmati hidangan ala drama Korea di sini!

3. Restoran Korea Pochajjang

Restoran ini sudah cukup terkenal dengan banyaknya outlet di Jakarta dan sekitarnya.

Menghadirkan metode makan all you can eat, ini bisa mengenyangkan dan seru bersama keluarga atau beberapa teman.

Terdapat 2 menu yang berbeda, yakni Premium Beef Rp 99.000 dan Wagyu Beef Rp 129.000 per orang.

Korean BBQ Jakarta ini hanya diberi waktu makan sekitar 90 menit. Jangan sampai melewati waktu tersebut dan menyisakan daging yang tak dimakan.

Ini karena bisa dikenakan denda Rp 50.000 per 100 gram, Moms.

4. Restoran Korea Bom Ga Restaurant

Restoran Korea lain yang juga patut dicoba di daerah Senopati adalah Born Ga Restaurant.

Didirikan oleh seorang chef asal Korea bernama Jong Won Pai, tempat makan ini melayani pengunjung dari 11.30-22.00.

Bersiaplah buat membuktikan sendiri aneka makanan andalan seperti Galbi-Tang, semacam sup ala Korea yang disajikan dengan potongan besar daging iga.

Atau kamu pun dapat menikmati kelezatan Dolsot Bibiambap, yakni nasi yang disajikan dalam hot pot dan dilengkapi dengan telur, aneka sayuran, serta bumbu khas.

Menikmati kuliner Korea di sini memang cukup merogoh kocek. Persiapkan dana sekitar Rp 400 ribu sebelum ke sini, ya.

5. Restoran Korea Chung Gi Wa

Kalau lagi mood makan barbeque ala Korea, kamu bisa menjadikan Chung Gi Wa sebagai pilihan.

Salah satu cabangnya ada di Kota Kasablanka, lantai upper ground, Jalan Casablanca Raya, Tebet, dan dikenal punya kualitas daging tingkat tinggi.

Selain menyediakan kuliner barbekyu, Chung Gi Wa juga memiliki menu Korea lain seperti Kimchi Jjigae, Yukgaejang, dan Tteokbokki.

Tertarik untuk menikmati hidangan lezat yang disajikan di sini? Restoran ini buka mulai pukul 10.00 – 22.00 dan jangan lupa siapkan bujet sekitar Rp 300 ribu untuk dua orang.

6. Restoran Korea JJang Noodle & Grill

Restoran ini dibuka sejak tahun 2015 dan sukses menjadi salah satu tujuan pecinta masakan Korea di Jakarta.

JJang Korean Noodle & Grill dikenal punya cita rasa lezat dan porsi yang cukup besar karena bisa dinikmati 2-4 orang.

Kalau ke sini, jangan lupa untuk menjajal Budae Jjigae, Korean Rice Cake, Korean Chili Sauce, dan Jjajangmyeon.

Terdengar lezat, bukan? Nggak heran kalau JJang Korean Noodle & Grill termasuk restoran Korea yang populer.

Alamatnya ada di Jalan Wolter Monginsidi No 39, Senopati. Pastikan siapkan dana sebesar Rp 300 ribu untuk berdua, ya!

7. Restoran Korea ILLUA Korean BBQ Restaurant & Coffee

Menikmati Korean BBQ bisa datang ke ILLUA di Jalan KH. Wahid Hasyim No 87, Menteng yang buka dari 10.00-24.00.

Kalau dibandingkan dengan restoran lainnya, ILLUA memang lebih merogoh kocek yang cukup dalam lagi karena butuh budget sebesar Rp 500 ribu untuk dua orang.

Selain daging, di sini kamu juga bisa dimanjakan oleh menu lain yang tak kalah lezat.

Misalnya saja, kong Chi Gui (ikan mackerel bakar), Sae Woo Gui (daging udang jumbo yang dimasak dengan saus barbeque spesial), serta Chun Cheon Dak Galbi (daging ayam pedas yang dimasak dengan sayuran dan bumbu pedas).

8. Restoran Korea Kyochon

Kyochon juga mengusung konsep restoran cepat saji. Buka tiap hari dari 10.00-21.00, restoran ini punya spesialisasi menu ayam drumstick.

Buat bikin kamu makin nikmat, disediakan pula tiga jenis saus, yaitu original atau asin gurih, red series, dan honey series yang manis.

Kyochon sendiri sudah memiliki beberapa cabang di Jakarta. Salah satu yang bisa dikunjungi adalah di Pacific Place Mall lantai 4, Jalan Jenderal Sudirman, SCBD, yang menjadi lokasi ternyaman.

Ingin menikmati makan di Kyochon? Siapkan dulu budget sekitar Rp 150 ribu.

9. Restoran Korea Oppa Galbi

Ingin mencoba makan daging dengan bumbu khas Korea dalam format all-you-can-eat? Kamu bisa mencoba Oppa Galbi!

Di sini, kamu dapat menikmati berbagai jenis daging yang disajikan dengan bumbu khas Korea tanpa perlu mengeluarkan banyak uang.

Selain itu, terdapat pula berbagai macam side dish yang dapat dinikmati di Oppa Galbi.

Untuk menikmati makanan di sini, kamu hanya perlu membayar sekitar Rp 100.000++ per orang, dengan batas waktu makan selama 90 menit setiap kali kunjungan.

10. Restoran Korea Mr. Park Korean BBQ Gril

Jangan lewatkan kesempatan untuk mencoba Mr. Park Korean BBQ Grill, salah satu Korean BBQ Jakarta yang sangat direkomendasikan.

Restoran ini memiliki beberapa cabang di Jakarta, seperti SCBD dan Grand Indonesia.

Mr. Park menawarkan berbagai pilihan menu otentik Korea yang pasti akan membuat Anda tergoda, seperti jajangmyeon dan beragam dessert yang menarik.

Selain itu, terdapat pula menu-menu yang tak kalah lezat, seperti samgyeopsal, dolsot bibimbap, dan sup kaldu tulang sapi solong tang yang memiliki warna putih susu yang khas.

Nah, ternyata banyak kan restoran Korea yang direkomendasikan di Jakarta. Maka dari itu, segera jadwalkan untuk menikmati berbagai hidangan lezat tersebut bersama dengan orang-orang tersayang!

Jadi, restoran Korea mana yang akan Anda kunjungi terlebih dahulu?

------

Info Viral Gabung di Channel WHATSAPP kami atau di Google News

Berlangganan Info Menarik Kami

Silahkan subscribe email anda! Jangan lewatkan, hanya artikel dan tips menarik yang akan kami kirimkan ke Anda

Latest

Wow! Chacha Thaib Bongkar Fakta Uang Makan Anaknya dari Bisma Rocket Rockers, Hanya Rp8.000

Hai, guys! Kalian pasti sudah tau dong sama Bisma Rocket Rockers? Bassist keren dari band Rocket Rockers yang hits...

More Articles Like This

Favorite Post